Marhaban ya Ramadan 1446 H

Network
BOLMUT

SMPN 1 Bolmut, Toreh Prestasi di Provinsi Gorontalo

Bolmut, Profakta.com – Prestasi gemilang kembali diraih oleh SMP Negeri 1 Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) di bidang seni musik. Tim Marching Band Gita Bahana Keidupa ini berhasil meraih juara II Umum pada Hulonthalo Marching Festival 2023 bertempat di Gelanggang Olahraga (GOR) Nani Wartabone Gorontalo yang digelar 25-26 Agustus 2023.

Dalam kompetisi yang diikuti oleh sejumlah tim Marching Band dari berbagai sekolah di 3 provinsi yakni Provinsi Gorontalo, Provinsi Sulawesi Utara dan Provinsi Sulawesi Tengah, SMPN 1 Bolmut menunjukkan penampilan yang memukau dan berhasil mendapatkan pengakuan atas dedikasi dan latihan yang telah mereka lakukan. Kesenjangan antara tim-tim peserta semakin sempit, dan prestasi juara kedua ini menunjukkan keunggulan SMPN 1 Bolmut Bolmut dalam bidang seni musik.

Kepala SMPN 1 Bolmut Abdul Munif Buhang, S.Pd, M.Si kepada media ini mengatakan bahwa Prestasi ini bukan hanya tentang kemenangan, tetapi juga tentang pembelajaran, kerja keras, dan kemampuan untuk bekerja sama sebagai tim.

“Alhamdulillah ini motivasi buat kami untuk terus memperbaiki hal-hal yang kurang akan terus dikembangkan dan Insya Allah akan lebih baik kedepannya secara khusus untuk sekolah kami dan secara umum untuk Kabupaten Bolaang mongondow Utara” Ujarnya

Munif juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak, terutama Pemerintah Daerah yang telah terlibat dalam pencapaian prestasi tersebut

“Terima Kasih Kepada Pembina/Pelatih mereka sangat luar biasa, terima kasih juga kepada Pemda dalam hal ini Dikbud Bolmut yang turut membantu kami, lebih khusus orang tua peserta, mereka bukan hanya membantu secara materil tetapi mereka turut hadir  memberikan support kepada tim Gita Bahana” Katanya

Ia Berharap agar kedepannya Tim ini menjadi lebih baik melalui pembinaan dan pemenuhan sarana dan prasarana pendukung

“Saya berharap kepada Pemerintah Daerah agar terus mendukung semua hal yang mejadi kekurangan kami seperti sarana dan prasarana pendukung, termasuk dana operasional karena tidak menutup kemungkinan kami akan terus maju hingga sampai tingkat Nasional” Ujar Munif

Para anggota tim Marching Band merasa puas dan bangga akan usaha mereka yang telah berbuah hasil. salah satu anggota tim mengatakan meskipun mereka tidak meraih juara pertama, tetapi usaha keras dan persiapan matang yang mereka lakukan membawa mereka ke posisi juara kedua.

“Kami merasa bangga dan siap untuk terus berlatih dan berjuang di masa mendatang.”ujarnya. (Bahar Korompot)

Redaksi ProFakta

Berita yang masuk di Email, Whatapps dan Telegram Redaksi akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media ProFakta.com kemudian di publish.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button